Pelatihan FSCO guna menciptakan SDM Handal dan Kompeten
Ditkapel menghadiri sidang Sub-Committee IMO on Ship Systems and Equipment (SSE) ke-7
"Pada tanggal 2-6 Maret 2020 Delegasi RI dari Direktorat Perkapalan dan Kepelautan, Direktorat Jenderal Perhubungan Laut yg dipimpin oleh Kasubdit Keselamatan Kapal menghadiri Sidang Sub-Committee on Ship Systems and Equipment (SSE) ke-7 yang dihelat di Markas Besar International Maritime Organization (IMO) di London, Inggris.
Sidang ini membahas penyelesaian revisi SOLAS Chapter III dan Life-Saving Appliances (LSA) Code, revisi rekomendasi terhadap pengujian alat keselamatan terkait persyaratan ventilasi pada survival craft demi meningkatkan tingkat keselamatan dan kenyamanan penggunanya.
Selain itu juga dibahas isu keselamatan saat terjadi kebakaran pada kapal-kapal ro-ro passenger, revisi panduan untuk pengujian dan sertifikasi onboard lifting appliances and anchor handling winches, serta finalisasi panduan untuk cold ironing of ships (onshore power supply)".